Sebagai pemilik suatu bisnis internet, tentu anda perlu tahu keinginan, kebutuhan, dan sifat pembeli produk anda. Sebab dengan demikian anda bisa merancang website serta sistem penjualan yang paling cocok dengan karakter mereka.
Betul memang setiap pembeli itu unik. Karakteristiknya bisa berbeda-beda. Namun biar lebih mudah dipahami, mari kita golongkan pembeli tersebut ke dalam jenis atau tipe pembeli seperti di bawah ini. Silakan disimak.
- Tipe Pembeli Teliti
Pembeli jenis ini akan meneliti secara detail produk yang akan dibelinya. Dia akan bertanya berapa ukurannya, atau jika berupa jasa berapa lama penyelesaiannya, dan sebagainya. Intinya, pembeli jenis ini ingin tahu secara detail sebelum memutuskan membeli. Karena itu sangat baik jika anda pasang secara detail informasi produk anda. Adanya FAQ (frequently Asked Question) juga sangat membantu pembeli tipe ini.
- Tipe Pembeli Buru-Buru
Kalau pembeli jenis ini biasanya sifatnya tidak sabaran. Cenderung terburu-buru kadang tanpa jelas benar apa yang diinginkannya. Aspek penilaian yang dijadikan pedoman sebelum membeli biasanya produk yang mudah dia lihat atau produk yang paling banyak pembelinya. Bisa juga produk-produk yang baru keluar karena biasanya produk ini diletakkan lebih mencolok dibanding yang lain. Untuk memenuhi karakter pembeli seperti ini, pastikan produk unggulan anda terpampang jelas saat website anda diakses. Lebih baik juga jika anda sebagai penjual bertanya terlebih dahulu untuk memastikan produk yang akan dibelinya memang yang dibutuhkannya.
- Tipe Pembeli Peminta Masukan
Sebelum memutuskan membeli, pembeli jenis ini akan terlebih dahulu meminta pendapat orang lain. Bisa dengan meminta pandangan orang-orang di sekelilingnya atau dengan membaca review atau tulisan orang mengenai produk anda. Pembeli tipe ini mudah bersikap ragu bila ada kecaman mengenai produk anda, sekalipun mungkin itu belum tentu benar.
Bagian web paling favorit dari pembeli jenis ini terletak pada bagian testimoni. Karena itu jangan sampai anda tidak memiliki halaman tersebut.
- Tipe Pembeli Hati-Hati
Tipe pembeli ini mengambil membeli secara hati-hati. Mereka punya banyak pertimbangan sebelum akhirnya benar-benar merasa yakin dengan produk yang dibelinya. Pembeli ini akan memeriksa setiap aspek dari produk sesuai pertimbangan dalam benaknya. Bagian kategori produk biasanya cukup sering menjadi sasaran pembeli jenis ini. Sebab mereka suka melihat-lihat terlebih dahulu sebelum membeli produk yang diinginkannya.
- Tipe Pembeli Pembanding
Pembeli jenis ini suka membanding-bandingkan produk anda dengan produk orang lain. Baik dari segi harga, fitur, serta kelebihan yang dimilikinya. Bila produk lain ada yang dipikirnya lebih baik, tidak segan dia akan pindah ke toko sebelah. Karena itu sebagai penjual pastikan halaman penjualan anda tidak kalah dibanding penjual lainnya.
Ada banyak kan tipe pembeli? Sebaiknya pula segenap aspek bisnis online anda bisa menjembatani tipe-tipe pembeli di atas. Kecuali jika memang ada segmen tertentu yang anda pilih, tentu saja anda harus lebih memperioritaskan segmen incaran anda.
Dari tulisan Joko Susilo di atas, selain kita harus menyesuaikan konten dan desain web, kita juga harus bisa melakukan pendekatan-pendekatan yang berbeda kepada pembeli-pembeli tersebut.
Salam Sukses
No comments:
Post a Comment